Kamis, 21 Maret 2013

Ekonomi Publik 01 Maret 2013

EKONOMI PUBLIK

Dosen Pengampu :  Dr. Evi Gravitiani, SE., M.Si ( e_gravity2000@yahoo.com )
Deskripsi bahan :
  • Barang politik dan barang privat
  • Peran pemerintah : Sistem Ekonomi
  • Pengelolaan Publik
  • Penganggaran Sektor Publik
  • Kinerja pelayanan sektor publik
ILMU EKONOMI PUBLIK
adalah cabang Ilmu ekonomi yang menelaah masalah ekonomi khalayak ramai (publik/masyarakat/pemerintah/negara) seperti kebijakan subsidi/pajak, regulasi/deregulasi, nasionalisasi/privatisasi, sistem jaminan sosial, ketahanan pangan, kebijakan teknologi, pertahanan dan keamanan, pendidikan, kesehatan, dsb.

FISKAL : Di sektor publik ( pajak )
MONITER : Perbankan

 BARANG PUBLIK

 Non RIVAL : dapat dikonsumsi bersamaan pada waktu yang sama
 Non Eksklusif : Tidak perlu membayar untuk menikmati manfaat barang publik

SIFAT BARANG    ||    EKSKLUSIF                   ||  NON EKSKLUSIF

Rival                        ||     Barang Privat                ||   Barang Publik semua
                                |||     "Private Goods"           ||    Quality Public Goods

RIVAL tetapi Non Eksklusif

Artinya barang ini tidak dapat dikonsumsi secara bersamaan ( rival ) namun untuk menikmatinya tidak harus membayar ( Non Eksklusif )
example : Konsultasi Psikologi Mahasiswa

Non RIVAL tetapi Eksklusif

Artinya barang ini dapat dikonsumsi bersamaan ( Non Rival ) tetapi untuk menikmatinya harus dengan cara membayar.
Ex : Layanan Bus Kota.

  •  Barang Publik bukan karena wujud tetapi karena sifatnya pada saat dikonsumsi.
  • Dalam dunia nyata jarang bersifat publik 100%

PERMASALAHAN DALAM PENYEDIAAN BARANG PUBLIK
  •  Pengukuran permintaan barang publik
  • Pendanaan
  • Penyediaan dan produksi barang publik

BARANG PUBLIK BY PEMERINTAH 
  • Pendidikan
  • Kesehatan
  • Sarana Publik
  • Pertahanan dan Keamanan
 KUNCI PEREKONOMIAN
  • Masalah Mikro ( Distribusi produksi, alokasi konsumsi )
  • Masalah Makro ( Pengangguran, inflasi, kapasitas produksi, pertumbuhan )
SISTEM PEREKONOMIAN berkaitan : 
  • dengan siapa ( pemerintah atau bukan ) atau 
  • bagaimana keputusan ekonomi diambil ( melalui perencanaan terpusat atau mekanisme harga )
PERAN PEMERINTAH DALAM PEREKONOMIAN SECARA MAKRO 
  • Konvergen ( cenderung mendekat satu terhadap yang lain ) yakni secara umum, swasta  harus mengambil peran utama dalam pasar.
KEGAGALAN PASAR 
  • Komponen Pasar : Penjual - Pembeli - Transaksi
ANALISIS SEKTOR PUBLIK
  • Kegiatan pemerintah dalam perekonomian
  • Konsekuensi dari penerapan kebijakan pemerintah
  • Tinjauan atas kriteria keberhasilan keputusan publik
  • Evaluasi atas proses politik yang mengarah pada pengambilan keputusan tentang kebijakan publik
PERAN PEMERINTAH PADA SEKTOR PUBLIK
  • Menyediakan sebuah kerangka kerja/sistem yang legal yang diperlukan untuk membawa perekonomian ke fungsi semula.
  • Memproduksi barang dan jasa yang berguna untuk pertahanan, pendidikan, keamanan, perhubungan dan sebagainya.
  • Mempengaruhi apa yang diproduksi oleh sektor privat (swasta) melalui subsidi, pajak, kredit dan peraturan ( UU ) .
  • Membeli barang dan jasa dari sektor privat dan kemudian menyalurkannya ke perusahaan dan rumah tangga 
  • Melakukan Redistribusi pendapatan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar